PEKALONGAN, iNews.id – Seorang nelayan di Kabupaten Pekalongan dilaporkan hilang perairan Wonokerto sejak Senin (24/4/2023) lalu. Selama empat hari pencarian, tim SAR gabungan belum menemukan keberadaan korban.
Identitas korban bernama Udin Andoko (57) warga Desa Semut, Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan.
Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto menjelaskan, Senin (24/4/2023) sekitar pukul 04.30 WIB korban berangkat mencari ikan menggunakan perahu Kapal Motor (KM) Pandum Rejeki di perairan Wonokerto. Namun sampai saat ini, korban belum pulang ke rumah.
"Diduga kapal Udin diterjang ombak dan tidak bisa memyelamatkan diri hingga akhirnya hilang tenggelam," katanya, Kamis (27/4/2023).
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait