SOLO, iNews.id – Cara nonton live streaming Indonesia vs Vietnam di perebutan juara 3 Piala AFF U-16 2024, Rabu (3/7/2024). Laga tersebut berlangsung pukul 15.00 WIB di Stadion Manahan, Solo.
Garuda Asia harus rela berebut juara 3 setelah kalah 3-5 dari Australia U-16 di babak semifinal. Laga berjalan panas hingga satu pemain Indonesia kena kartu merah.
Sedangkan Vietnam kalah dramatis di semifinal dari Thailand dengan skor 1-2.
Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto akan melakukan rotasi pemain di laga nanti. Hal itu dilakukan karena masa pemulihan yang terbatas.
“Pastinya dari recovery karena kita hanya punya sehari setelah itu main lagi, tetapi tujuan kita di Piala AFF adalah mencoba semua pemain. Dan mungkin kita akan rotasi,” kata Nova usai laga kontra Australia, dikutip Selasa (2/7/2024).
Selain itu, Nova ingin memberikan Waktu bermain kepada pemain lain. Hal itu dilakukan sebagai salah satu cara mempersiapkan tim terbaik untuk berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
“Karena kita akan benar-benar menggali pemain terbaik. Siapa yang akan kita bawa di kualifikasi Piala Asia. Semua pemain yang tampil di AFF akan kita evaluasi kedepannya,” tuturnya.
Laga ini bisa disaksikan secara live streaming di sini.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait