SEMARANG, iNews.id - Cuaca panas melanda sejumlah wilayah Indonesia belakangan ini, termasuk Jawa Tengah. Cuaca panas ini terjadi akibat dinamika atmosfer yang tidak biasa, dan juga sedang terjadinya gelombang panas di wilayah Asia.
“Memang cuaca panas beberapa hari ini dan ke depan sedang tidak biasa. Cuaca panas membuat tubuh lebih mudah lelah dan rentan dehidrasi. Karena itu, asupan gizi harus diperhatikan,” kata Ahli Gizi Unnes Natalia Desy Putriningtyas SGz MGizi, dikutip dari laman resmi Unnes, Minggu (14/5).
Natalia membagikan tips menjaga tubuh tetap bugar dan sehat saat beraktivitas di tengah situasi cuaca panas saat ini. Pertama menganjurkan agar seseorang bisa lebih banyak mengkonsumsi cairan minimal 2.5-3 L/ hari.
“Pada kondisi lingkungan panas dan kelembaban tinggi maka laju produksi keringat mencapai 1.5-2.5 L sehingga asupan cairan yang dibutuhkan adalah minimal 2500 L. Minum banyak air penting untuk mencegah terjadinya dehidrasi di tengah cuaca panas,” ujar Natalia.
Kedua, mengatur jadwal minum secara rutin beberapa jam sekali dan jangan menunggu sinyal haus tubuh. “Jadwal minum akan membuat tubuh tetap bugar dan tetap fit,” ujarnya. Ketiga, meskipun di luar ruangan atau berada di dalam ruangan ber AC tetap konsumsi rutin minuman.
“Tidak disarankan untuk mengonsumsi minuman yang mengandung pemanis tinggi dikarenakan akan mengakibatkan perbedaan konsentrasi dalam tubuh,” katanya.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait