REMBANG, iNews.id – Kematian Rupi’ah (28) warga Desa Pohlandak Kecamatan Pancur, Kabupaten Rembang hingga kini masih menyisakan misteri. Penjual kopi yang meninggal pada Jumat (17/7/2020) lalu itu semula diduga akibat bunuh diri. Namun, pihak keluarga curiga korban meninggal akibat dibunuh.
Untuk memastikan penyebab kematian korban, pihak keluarga meminta polisi untuk membongkar makam Rupiah dan mengautopsi jenazah korban.
Adik korban, Dyah Pratiwi mengatakan, keluarga sama sekali tidak bermaksud menuduh seseorang. Tapi hanya ingin mencari kejelasan dan keadilan.
“Suara warga di luar masih ramai. Ada yang bilang bunuh diri, tapi ada pula yang mengatakan dibunuh, karena tetangga ketika subuh sempat mendengar suara teriakan minta tolong. Daripada memunculkan spekulasi, kami berharap makam dibongkar dan jenazah diautopsi, biar jelas kesimpulannya seperti apa,“ kata Dyah, Kamis (23/7/2020).
Dyah mengaku terjadi kesalahpahaman. Kala itu seusai kejadian, pihak keluarga mengira jenazah kakaknya sudah diautopsi oleh petugas medis. Tapi ternyata hanya divisum luar.
“Waktu itu keluarga dalam suasana masih bingung. Saya sendiri pasca kejadian, juga diperiksa di Mapolsek Pancur. Tahunya pihak keluarga sudah diautopsi, sebelum jenazah dimakamkan. Ternyata nggak,” katanya.
Dyah mengakui meninggalnya sang kakak, sarat kejanggalan. Dia mencontohkan, kalau orang bunuh diri, umumnya keluar kotoran, mata membelalak dan lidah menjulur. Namun jenazah Rupi’ah tidak menunjukkan ciri-ciri seperti itu. Warga ketika datang ke TKP, sudah mendapati posisi jenazah berada di pangkuan suami sirinya.
“Saya juga tinggal di Desa Pohlandak, jadi saat ditelepon kakak saya meninggal dunia, ya langsung datang ke lokasi. Selain kejanggalan kondisi jenazah, ada keganjilan lain yang sudah saya sampaikan ke polisi,” ujarnya.
Sebelumnya, berdasarkan hasil olah TKP polisi dan pemeriksaan petugas medis, Rupi’ah diduga meninggal dunia karena bunuh diri. Almarhumah yang sehari-hari berjualan di warung kopi, meninggalkan tiga anak.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait