PEKALONGAN, iNews.id – Wakil Kepala Polri (Wakapolri) Komjen Pol Ari Dono bersama rombongan bersilaturahmi dengan ulama kharismatik Habib Lutfi Bin Yahya di kediamanya Jalan Dr Wahidin Nomor 70, Kelurahan Noyontaan, Pekalongan, Jawa Tengah, Jumat (14/12/2018).
Kehadiran orang nomor dua di Polri ini sekaligus membuka pawai panjang jimat di Kota Batik. Silaturahmi antara Wakapolri dengan Habib Lutfi Bin Yahya berlangsung dalam suasana santai dan tidak formal. Pejabat tinggi Polri ini terlihat berbincang akrab dengan ulama kharismatik tersebut.
Selain untuk membicarakan banyak hal yang terjadi di Tanah Air, juga menyampaikan salam dari Kapolri Jendral Tito Karnavian karena tidak bisa hadir dalam acara itu.
Wakapolri Komjen Pol Ari Dono selanjutnya membuka pawai panjang jimat yang diselenggarakan dalam rangkaian Maulid Kanzus Sholawat di bawah pimpinan Habib Lutfi Bin Yahya.
Menurut Habib Lutfi, tidak ada pesan khusus dalam pertemuan tersebut. “Tidak ada pesan khusus. Hanya salam dari Kapolri. Selain itu juga membicarakan berbagai kondisi terkini bangsa Indonesia,” katanya.
Habib Lutfi mengatakan, pelaksanaan pawai Merah Putih atau pawai panjang jimat untuk mengingat kembali persatuan dan kesatuan di kalangan umat maupun rakyat Indonesia, apalagi di tahun politik menjelang Pilpres 2019.
Sementara itu, ribuan masyarakat tumpah ruah memadati jalan sepanjang sekitar 4 km untuk melihat dari dekat pawai budaya panjang jimat tersebut. Pawai itu menampilkan grup marching band Cendrawasih dari Akpol. Penampilan kelompok para calon perwira Polri ini sangat ditunggu warga. Berbagai atraksi dan kelihaian memainkan alat musik dipertontonkan sepanjang jalan.
Selain itu, berbagai budaya dan kesenian yang ada di Pekalongan, seperti rebana, musik rampak, kreasi batik dan dolanan tradisional ditampilkan dalam pawai tersebut.
Pawai panjang jimat merupakan acara tahunan yang sudah berlangsung puluhan tahun di Pekalongan. Setiap acara pawai budaya dan rangkaian Maulid Kanzus Sholawat ini selalu didatangi tokoh- tokoh penting. Rencananya, Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir pada puncak acara yang dihelat Minggu, 16 Desember 2018.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait