Pohon tumbang yang menimpa rumah di Dusun Manis, Desa Pakembaran, Kecamatan Warungpring, Kabupaten Pemalang. Foto: MNC Portal/Aryanto.

PEMALANG, iNews.id - Sebuah pohon besar tumbang dan menimpa rumah di Kabupaten Pemalang. Saat kejadian, turun hujan disertai angin kencang

Pohon durian dengan tinggi sekitar 17 meter serta diameter 140 sentimeter, tumbang menimpa rumah Zaenudin, warga Dusun Manis RT 06 RW 01, Desa Pakembaran, Kecamatan Warungpring, Kabupaten Pemalang.

Proses evakuasi pohon dan membersihkan puing-puing bangunan, dilakukan aparat TNI, Polri, relawan, dan warga, Jumat (31/3/2023).

Sementara, peristiwa terjadi malam sebelumnya ketika hujan lebat disertai angin kencang. Tidak ada korban dalam kejadian ini, namun kerugian materil diperkirakan mencapai Rp20 juta. 

“Kejadian pohon tumbang semacam ini sering terjadi apabila curah hujan tinggi disertai angin kencang,” kata Roni Saefudin, Ketua RT setempat. 

Dia mengimbau warga agar memotong pohon yang sekiranya sudah tua dan rawan tumbang.

Perlu diketahui, wilayah Kecamatan Warungpring merupakan penghasil buah durian yang terkenal di Kabupaten Pemalang. Beragam jenis buah durian ada di tempat ini. 


Editor : Ary Wahyu Wibowo

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network