PSIS akan launching tim melawan klub papan atas Liga Kamboja di Stadion Jatidiri. (foto Ahmad Antoni)

SEMARANG, iNews.id - PSIS Semarang akan menggelar laga uji coba melawan klub papan atas Kamboja, Phnom Penh Crown FC. Laga tersebut sekaligus sebagai launching tim PSIS baik memperkenalkan pemain baru dan jersey.

Klub asal Kamboja ini merupakan klub papan atas di negaranya yang baru saja meraih gelar Cambodian League Cup 2023 pada awal Juni lalu.

"Dalam waktu dekat, kami akan menggelar uji coba dengan Phnom Penh Crown FC yang merupakan klub papan atas Liga Kamboja di Stadion Jatidiri,” kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi, Jumat (16/6).

“Doakan ya semoga semua persiapannya lancar karena kami akan memperkenalkan pemain-pemain PSIS musim ini dan jersey baru," ujarnya.

Terkait tanggal, Yoyok Sukawi mengatakan akan menggelarnya dalam waktu dekat dengan menunggu perizinan dan seluruh proses administrasi selesai.

"Tanggalnya akan kami rilis secepatnya setelah segala proses perizinan dan administrasi selesai," ujarnya.


Editor : Ahmad Antoni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network