SOLO, iNews.id – Pelantikan Wali Kota Solo terpilih, Gibran Rakabuming Raka bakal digelar secara virtual, Jumat (26/2/2021) mendatang. Gibran akan dilantik bersama pasangannya, Teguh Prakosa di Balai Tawangarum, kompleks Balai Kota Solo.
“Rencananya tanggal 26 Februari 2021 secara virtual, sudah ada pemberitahuan dari Provinsi Jawa Tengah untuk gladi bersih dan diagendakan acaranya,” kata Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Solo, Ahyani, Jumat (19/2/2021).
Peserta yang diundang saat pelantikan jumlahnya terbatas. Acara menerapkan protokol kesehatan yang ketat mengingat di tengah situasi pandemi Covid-19.
“Jumlahnya 25 orang, termasuk Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih. Undangan lainnya ada unsur Forkopimda dan DPRD," ujarnya.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait