Pemain muda Kartika Vedhayanto dilepas manajemen PSIS. (IST)


SEMARANG, iNews.id – PSIS Semarang kembali melepas pemainnya. Kali ini manajemen PSIS melepas pemain belakang Kartika Vedhayanto.

Vedhayanto dilepas berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan oleh manajemen dan tim pelatih PSIS Semarang.

"Evaluasi untuk melepas pemain belum selesai. Kali ini Kartika Vedhayanto yang terkena evaluasi dan kami lepas," kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi, Minggu (30/4/2023).

"Sama seperti pemain muda lainnya yang kami lepas, karier Vedha masih panjang sehingga kami doakan Vedha tetap diberi kesuksesan di klub barunya dan kami juga mengucapkan terima kasih atas dedikasinya selama ini di PSIS," ujar putra sulung mantan Wali Kota Semarag Sukawi Sutarip ini.

Kartika Vedhayanto sendiri bergabung di PSIS pada awal musim 2020. Di musim ini, Vedha hanya mendapat kesempatan memainkan 7 laga dari total 34 laga PSIS sepanjang musim Liga 1 2022/2023.

Kartika Vedhayanto menjadi pemain ke-6 yang dilepas manajemen Laskar Mahesa Jenar setelah sebelumnya PSIS juga melepas Ryo Fujii, Meru Kimura, Yofandani, Taufik Hidayat dan Reza Irfana.


Editor : Ahmad Antoni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network