Para nelayan Panturan Jawa dan Lampung, Tegal, Jateng, mendeklarasikan dukungan kepada Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres nanti, yang dihadiri oleh Ketua TKN Erick Thohir, Senin (21/1/2019). (Foto: iNews/Yunibar)

TEGAL, iNews.id – Ribuan nelayan Pantura Jawa dan Lampung mendeklarasikan dukungan kepada pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin pada Pemilu Presiden (Pilpres) April mendatang. Deklarasi di Pelabuhan Perikanan Pantai Kota Tegal, Jawa Tengah (Jateng), ini juga dihadiri Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir, Senin (21/1/2019).

Para nelayan tampak memadati gedung pertemuan KUD Karya Mina di Tegalsari, Kota Tegal, Jateng. Mereka berdatangan dari Rembang, Pati, Kendal, Pemalang, Brebes, Cirebon hingga Lampung.

Dalam pidato politiknya di hadapan ribuan nelayan, Erick Thohir memaparkan, keberhasilan Presiden Jokowi memimpin Indonesia, terutama dalam pembangunan infrastruktur. “Presiden Jokowi masih yang terbaik pada saat ini,” katanya.

Menurut Erick, Presiden Jokowi juga menunjukkan keberpihakannya kepada para nelayan melalui program-program untuk nelayan dan pelaku usaha perikanan. Program itu di antaranya kredit lunak dengan bunga tiga persen dan akan mencanangkan asuransi bagi nelayan dan keluarganya jika sakit ataupun meninggal dunia saat melaut.

Di hadapan ribuan nelayan Pantura Jawa dan Lampung, Erick berpesan agar nelayan tetap bersemangat untuk melaut. Saat ditanya mengenai permasalahan nelayan cantrang yang tak kunjung usai, Erick mengatakan Presiden sudah bertemu dengan nelayan langsung beberapa waktu lalu untuk membahas persoalan itu.

Dia meyakini pemerintah melalui Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman juga membicarakan hal tersebut dengan kementerian terkait. “Masalah ini bukan politis. Namun karena ini merupakan ujung tombak perekonomian Indonesia, masalah ini perlu mendapat perhatian,” ujarnya.

Erick mengatakan, pemerintahan Jokowi saat ini juga memfokuskan pembangunan pasar ikan yang hingga sekarang sudah mencapai 5.000 unit lebih. Ke depan, Jokowi akan melanjutkan pembangunan tersebut.

“Namun, pasar ikan yang akan dibangun nanti harus higienis agar harganya lebih baik. Ikan-ikan yang belum layak untuk ditangkap juga akan ditertibkan karena kita kan juga mesti menjaga keberlangsungan laut di Indonesia,” kata Erick.

Usai menghadiri acara deklarasi Nelayan Pantura Jawa dan Lampung, Erick Thohir juga mengunjungi tempat pelelangan ikan (TPI) di Pelabuhan Perikanan Pantai Tegalsari Kota Tegal. Erick juga bertemu langsung dan mendengar keluh kesah nelayan yang masih berada di kapal serta mengunjungi usaha pengolahan ikan atau filet.


Editor : Maria Christina

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network