SOLO, iNews.id - Calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pernyataan setelah unggul sementara dalam hitung cepat yang dilakukan lembaga survei maupun DPC PDIP Solo.
"Yang jelas secara umum Pilkada di Kota Solo sudah berlangsung dengan baik dan aman," kata Gibran Rakabuming Raka di Kantor DPC PDIP Solo, Rabu (9/12/2020). Warga juga antusias berbondong bondong ke TPS dengan mengedapankan protokol kesehatan. Dia juga menyampaikan terimakasih kepada jajaran KPU Bawaslu TNI Polri sehingga pilkada di Solo berlangsung dengan aman.
Mengenai perolehan sementara dengan keunggulan sekitar 85 persen, nantinya akan dievaluasi. Yang terpenting pilkada berlangsung aman. Terakit turunnya partisipasi pemilih yang anjlok, dia menilai bahwa Pilkada yang diselenggarakan kali ini tak seperti biasanya. Pilkada di tengah pandemi Covid-19 diakui berpengaruh terhadap turunnya partisipasi pemilih.
Gibran mengatakan, tidak ada selebrasi kemenangan meski hasil hitung cepat dinyatakan unggul. Ditanya apakah sudah dihubungi Presiden Joko Widodo (jokowi) , Gibran mengaku belum. "Mungkin nanti malam," ujarnya. Pihaknya sendiri masih menunggu hasil penghitungan resmi dari KPU.
Dalam waktu dekat, Gibran bersama pendampingnya, Teguh Prakosa akan berkomunikasi intensif dengan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo saat ini. Komunikasi terkait proses transisi pemerintahan di Kota Solo agar berjalan baik.
Dia setelah coblosan akan tetap turun menemui warga guna melakun kegiatan-kegiatan kemanusiaan. Seperti pembagian masker vitamin dan lainnya.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait