Tahu Go! membuka 6 outlet di Kota Semarang (Foto: Sindonews/Ahmad Antoni)

SEMARANG, iNews.id - Viral di aplikasi TikTok, Tahu Go! jajanan tahu kriuk yang mengusung konsep gorengan gerobak kini merambah Kota Semarang, Jawa Tengah. Pembukaan perdana outlet Tahu Go! di Semarang ini langsung mendapat respons positif warga.

“Antusias warga Semarang ternyata cukup besar, sebagian mengetahui Tahu Go! dari dari TikTok” kata Suwito, pemilik Tahu Go! Simpang Lima Semarang, Senin (26/10/2020).

Dia mengungkapkan, sejak dibuka rata-rata tiap outlet menghabiskan 6- 8 box tahu (1 box isi 100) per hari. Banyak yang pelanggan ketagihan karena harga Tahu Go! sendiri cukup terjangkau, hanya Rp8.000 dapat 5 buah dan 10 buah seharga Rp16.000.

Sebelumnya, Tahu Go! juga menjadi viral di platform TikTok dengan banyaknya akun yang ikut mereview Tahu Go! ini.

“Saya tertarik sekali membuka outlet Tahu Go di semarang karena sebelumnya saya juga mengetahui Tahu Go ini viral di Platform TikTok saat pembukaannya di daerah Yogyakarta,” ucapnya.

Selain itu, banyaknya cabang yang telah buka di berbagai daerah juga membuat dirinya ikut mengambil bisnis kemitraan Tahu Go! di Semarang

Untuk diketahui, tahu yang mempunyai tagline “kriuknya bikin nagih” ini terbuat dari tahu pilihan dengan racikan bumbu rahasia khas Tahu Go! yang membuat sajian ini menjadi semakin istimewa tentunya. Model bisnis Tahu Go! Ini juga membuka sistem kemitraan yang bisa menjadi alternatif bagi siapapun ingin memulai usaha sendiri.

Marketing Communication PT Otewe Maju Bersama, Akhdan Habibie mengatakan, sistem kemitraan yang dibuka cukup terjangkau dengan hanya membayar Rp19,5juta, mitra sudah dapat membuka usahanya langsung di tempat yang sudah dipilih oleh mitra itu sendiri.

Hingga saat ini, Tahu Go!yang dikembangkan oleh PT. Otewe Maju Bersama,telah membuka lebih dari 290 cabang lebih di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Yogyakarta, Solo, dan Semarang dalam kurun waktu kurang dari 1 tahun.

Tahu Go! juga berencana melebarkan sayapnya juga ke daerah-daerah lainnya di Indonesia, seperti Surabaya hingga ke Bali. Sebagai tahap awal rencananya cabang Surabaya akan buka di bulan November ini dan menyusul kota-kota lain.

“Kami yakin dengan antusias dan sambutan yang sudah ada saat ini, Tahu Go! dapat bersaing dengan bisnis kemitraan lainnya yang juga dapat diterima sebagai jajanan yang dapat dinikmati semua kalangan,” katanya.


Editor : Nani Suherni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network