SOLO, iNews.id – Kebahagian yang dirasakan keluarga besar Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan kelahiran cucu ketiga dirasakan warga Solo, khususnya para pedagang di Pasar Gede. Mereka menggelar syukuran tumpeng atas lahirnya anak kedua Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda yang diberi nama La Lembah Manah, Sabtu (16/11/2019) pagi.
Pantauan iNews, bancakan warga Solo ini berlangsung di pintu masuk Pasar Gede. Warga sekitar pasar, pengunjung yang berbelanja maupun para pedagang bersama-sama mendoakan agar cucu ketiga Presiden sehat dan berbakti kepada orangtua. Setelah didoakan, tumpeng di bagi-bagi gratis ke semua yang ada di sekitar pasar dan mereka pun makan bersama.
Anak Kedua Gibran Diberi Nama La Lembah Manah, Ini Artinya
“Ini acara bancakan kelahiran cucu Presiden. Semoga sehat tumbuh kembang dan panjang umur. Nanti sekolahnya jadi anak yang pintar,” ujar Tri Widayati, pengunjung Pasar Gede Solo.
Senada diungkapkan Sarijo, tukang becak yang biasa mangkal di sekitaran pasar. Dia merasa antusias dalam bancakan kelahiran cucu Presiden.
“Selamat untuk Mas Gibran. Doa kami semoga anaknya besar nanti jadi orang yang berguna bagi nusa dan bangsa, dan tentunya jadi anak soleh,” kata Sarijo.
Salah satu panitia syukuran tumpeng Nanik Farida mengatakan, tradisi bancakan ini diadakan sebagai wujud antusias warga Pasar Gede Solo, terutama para pedagang yang berinisiatif doa bersama atas kelahiran anak Gibran dan Selvia. Sekaligus kecintaan warga terhadap keluarga Jokowi yang dianggap sudah banyak membantu warga Solo selama ini.
“Bancakan ini agar bayinya sehat selalu, bisa memberkati orangtua dan kakek neneknya. Pak Presiden sampai cucunya diberkati,” tutur Nanik.
Editor: Donald Karouw