get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Tempat Wisata Dekat Candi Prambanan yang Lagi Viral, Cocok Buat Liburan Singkat!

Dampak Korona, Kunjungan Turis ke Candi Borobudur dan Prambanan Turun 40 Persen

Rabu, 11 Maret 2020 - 02:00:00 WIB
Dampak Korona, Kunjungan Turis ke Candi Borobudur dan Prambanan Turun 40 Persen
Wisatawan menyambut matahari terbit dari puncak Candi Borobudur. (Foto: Antara)

KLATEN, iNews.id – Merebaknya virus korona berdampak terhadap jumlah kunjungan wisatawan yang datang ke Taman Wisata Candi Prambanan, Ratu Boko dan Borobudur. Tingkat kunjungan bisa menurun 30 hingga 40 persen dari kondisi normal.  

Sekretaris Taman Wisata Candi (TWC), Emilia Eny Utari mengatakan, dampak virus korona berimbas terhadap sektor pariwisata. Khususnya wisatawan mancanegara yang datang ke Candi Prambanan.

“Saat ini kunjungan wisatawan asing, tidak seramai masa-masa sebelumnya. Penurunan sekitar 30 persen,” katanya, Selasa (10/3/2020).

Pihak TWC sebenarnya sudah melakukan upaya antisipasi. Salah satunya dengan melakukan pengecekan suhu tubuh pada wisatawan asing yang datang.  Setiap pengunjung yang datang akan dicek menggunakan thermal scaner.

Begitu juga pengelola candi telah mempersiapkan handsanitizer disetiap sudut kawasan wisata candi prambanan, untuk dilakukan pencegahan khusus terhadap Covid 19.

Emilia mengatakan, sejauh ini, wisatawan asing yang datang dalam kondisi aman. Semua wisatawan yang masuk, suhu badannya normal antara 35 hingga 36 derajat Celcius. “Kita sudah lakukan upaya antisipasi dengan pengecekan setiap wisatawan yang masuk,” ucapnya.

Wisatawan asal Inggirs, Chris mengatakan banyak negara yang menutup dikunjungi pascamerebaknya virus korona. Namun Indonesia tetap membuka pintu bagi wisatawan, meski sudah ada yang diindikasi positif korona.

“Indonesia masih aman dan dan kita mendukung pemeriksaan ini,” katanya.  

Sebagai wisatawan, dia akan tunduk terhadap aturan yang ada di setiap objek wisata yang ada di Indonesia. Termasuk dalam upaya pencegahan korona.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut