get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Hebat Gudang Plastik dan Pabrik Boneka di Jombang, Kerugian Rp1,5 Miliar

Diduga Korsleting, Rumah Warga di Argopuro Salatiga Ludes Terbakar

Kamis, 16 Desember 2021 - 08:48:00 WIB
Diduga Korsleting, Rumah Warga di Argopuro Salatiga Ludes Terbakar
Petugas Damkar Kota Salatiga berjibaku memadamkan kebakaran rumah di Jalan Argopuro, Ledok, Argomulyo, Rabu (15/12/2021) malam. Foto/IST

SALATIGA, iNews.id - Rumah warga di Jalan Argopuro Nomor 02 Kelurahan Ledok, Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga ludes terbakar, Rabu (15/12/2021) malam. Diduga, kebakaran akibat hubungan arus pendek listrik (korsleting) di satu ruang rumah.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran rumah milik Tomi Darmawan ini. Sementara kerugian yang diderita pemilik rumah akibat kebakaran masih dalam penghitungan.

Kasi Penanganan Bencana pada Satpol PP Kota Salatiga Wiryawan mengatakan, kebakaran diketahui saat api sudah membesar. Kemudian warga melapor ke petugas Pemadam Kebakaran Kota Salatiga yang saat itu sedang melakukan penanganan kebakaran mobil di jalan tol Semarang-Solo.

"Setelah mendapat laporan sekitar pukul 20.00 WIB tersebut, kami langsung menerjunkan tim dan dua unit mobil damkar serta meminta bantuan Pemadam Kebakaran Kabupaten Semarang Pos Tengaran dan Damkar PT SCI," katanya. 

Menurutnya, dalam proses penanganan kebakaran rumah tersebut, petugas mengambil beberapa tangkit air dari dua titik, yakni hidran Karang balong (milik Kabupaten Semarang) dan hidran PDAM Salatiga di Jalan Sukowati Salatiga. Sekitar dua jam kemudian, kobaran api bisa dipadamkan. 

Wiryawan mengimbau kepada masyarakat untuk mengecek jaringan kelistrikan di rumah. Jika kabelnya sudah tua seyogyanya segera diganti agar tidak terjadi korsleting listrik. "Ini salah satu upaya untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran rumah," ujarnya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut