get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Korban Longsor Banjarnegara Kembali Ditemukan, Total Sementara 5 Orang Tewas

Gus Yasin Ajak Muslimat NU Halau Isu Perpecahan dan Berita Hoaks di Medsos

Minggu, 11 Juni 2023 - 08:17:00 WIB
Gus Yasin Ajak Muslimat NU Halau Isu Perpecahan dan Berita Hoaks di Medsos
Wagub Jateng Taj Yasin Maimoen saat menghadiri perayaan Harlah ke-77 Muslimat NU se-Jateng di Lapangan Pemda Kabupaten Tegal, Sabtu (10/6). (IST)

TEGAL, iNews.id - Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen mengajak organisasi Muslimat NU menghalau isu-isu perpecahan di masyarakat. Dia juga meminta Muslimat NU memerangi berita hoaks yang marak di media sosial.

"Di era digitalisasi. Saya harap juga muslimat baik tingkat wilayah, kabupaten/kota, benar-benar memberikan dampak positif di medsos. Yang saat ini banyak isu (hoax dari pihak) yang tidak bertanggung jawab," kata Wagub saat menghadiri perayaan Harlah ke-77 Muslimat NU se-Jateng di Lapangan Pemda Kabupaten Tegal, Sabtu (10/6).

Selain menghalau isu-isu hoaks di medsos, Muslimat juga diminta menjadi pemersatu umat serta jembatan persatuan bagi para tokoh masyarakat. 

Apalagi, lanjut dia, di tahun politik saat ini. Menurutnya, ada pihak-pihak yang sengaja ingin membenturkan antar para ulama dan tokoh masyarakat.

"Utamanya terkait dengan pengajian-pengajian yang notabene adalah pengajian yang memperuncing perpecahan," ujarnya.

Wagub yang akrab disapa Gus Yasin itu juga mengajak Muslimat NU terus melawan kekerasan terhadap perempuan. Ia menyampaikan atas petunjuk pemerintah pusat, di Jawa Tengah telah meluncurkan Desa Ramah Perempuan Peduli Anak (DRRPA). 

"Saya yakin dengan organisasi terbesar di Indonesia ini, bisa memberikan sumbangsih. Pendidikan karakter moral, karena anda adalah madrasah," ujarnya.

Ketua Umum PP Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa, juga mengajak para anggota Muslimat NU bijak dalam bermedia sosial. Menurutnya, jika ada pesan berisi berita hoax yang masuk, anggota Muslimat NU harus menghindarinya.

"Saya ingin ajak anda gunakanlah dengan bijak, gunakan dengan santun, jaga persaudaraan. Saya ingin seluruh warga muslimat menjaga, jabgan ada yang karena flyer pesan-pesan, pesannya mengganggu persaudaraan. Ada juga yang pesannya yang bisa mengganggu persatuan tolong dihindarkan," katanya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut