get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Tunggal di Merauke, Pemotor Tewas Terpental ke Drainase

Kecelakaan di Jalan Lingkar Sumpiuh Banyumas, Mobil Muatan Paket Terjun ke Sawah

Selasa, 14 November 2023 - 07:44:00 WIB
Kecelakaan di Jalan Lingkar Sumpiuh Banyumas, Mobil Muatan Paket Terjun ke Sawah
Mobil muatan paket nyungsep ke sawah hingga ringsek akibat tergelincir di jalan raya lingkar Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Selasa (14/11/2023) pagi. (Saladin Ayyubi)

BANYUMAS, iNews.id – Kecelakaan tunggal terjadi di jalan raya lingkar Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Selasa (14/11/2023) pagi. Mobil bermuatan paket dari arah Jakarta tujuan Yogyakarta terjun ke jurang sawah. Seluruh badan mobil nyungsep ke sawah dengan kondisi bagian depan mobil rusak parah.

Kecelakaan ini terjadi diduga akibat mobil melaju dengan kecepatan kencang dengan melewati jalan menikung yang kondisinya licin setelah diguyur hujan di pagi hari.

“Kecelakaan berawal saat mobil muatan paket melaju dari arah Jakarta menuju Jogja. Namun sesampainya di jalan raya lingkar Sumpiuh, kondisi jalan yang menikung dan licin tiba-tiba ban mobil tergelincir dan tidak bisa dikendalikan,” kata Aan Andri, saksi kejadian. 

“Mobil  kemudian oleng ke kiri dan terjun ke jurang sawah kedalaman sekitar tiga meter,” ungkapnya.

Sementara untuk mengevakuasi mobil dari lahan persawahan ini, kendaraan ditarik menggunakan dum truk hingga naik ke atas jalan raya. 

Akibat kejadian ini, mobil mengalami kerusakan parah pada bagian depannya. Sementara  muatan paket diduga juga mengalami kerusakan.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, sementara sopir dan kernet hanya mengalami luka ringan dan dibawa ke rumah sakit terdekat guna mendapatkan perawatan medis.

Kecelakaan tunggal ini kini ditangani petugas Satlantas Polresta Banyumas Pos Buntu Kemranjen guna dilakukan penyelidikan.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut