get app
inews
Aa Text
Read Next : Sempat Buron, Pembunuh Pedagang Semangka di Kupang Ditangkap

Puluhan Pedagang di Semarang Serbu Operasi Pasar Minyak Goreng

Senin, 21 Februari 2022 - 15:19:00 WIB
Puluhan Pedagang di Semarang Serbu Operasi Pasar Minyak Goreng
Puluhan pedagang mengantre untuk mendapatkan minyak goreng curah saat operasi pasar di Pasar Karangayu Semarang. (iNews/Wisnu Wardhana)

SEMARANG, iNews.id - Puluhan pedagang menyerbu operasi pasar minyak goreng di Pasar Karangayu Semarang,, Senin (21/7/2022). Mereka berdesakan demi mendapatkan minyak goreng curah seharga Rp10.500 per kilogram.

Operasi pasar yang digelar Dinas Perdagangan Provinsi Jawa Tengah ini dilakukan untuk menstabilkan harga minyak goreng di pasar tradisional yang tinggi dan langka.

Sebanyak 4,5 ton minyak goreng curah disalurkan dengan sasaran pedagang pasar dengan harga Rp10.500.000 per kilogram tanpa batasan pembelian.

“Saya senang dengan adanya operasi pasar ini. Dengan adanya droping minyak goreng murah ini diharapkan mampu menekan harga minyak goreng yang tinggi di pasaran yang sudah mencapai Rp18.000,” kata Srihadi, pedagang. 

Kabid Disperindag Provinsi Jateng, Muhammad Santosa mengatakan dengan harga minyak goreng curah Rp10.500  per kilogram ini diharapkan para pedagang dapat menjual kembali maksimal dengan harga Rp12.800 per kilogramnya.

“Untuk mengatasi tingginya harga dan kelangkaan minyak goreng, pemerintah akan terus menggelontorkan minyak goreng melalui operasi pasar di berbagai daerah,” katanya.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut