Sungai Dengkeng Meluap, Sejumlah Desa di Klaten Kebanjiran
KLATEN, iNews.id – Sejumlah desa di Kecamatan Cawas dan Bayat Kabupaten Klaten terendam banjir akibat luapan Sungai Dengkeng. Banjir juga mengakibatkan akses jalan penghubung antarkabupaten menjadi tersendat.
Sungai Dengkeng yang bermuara di Sungai Bengawan Solo meluap sejak Selasa (15/11/2022) malam ketika hujan deras. Jalan penghubung yang terendam banjir antara lain di Kecamatan Cawas menuju Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.
“Ketinggian air mencapai sekitar 50 sentimeter. Kendaraan roda dua yang nekat menerobos banjir mengalami macet mesin,” kata salah satu warga, Suharto, Rabu (16/11/2022).
Jalan penghubung sempat dialihkan dan ditutup. Jalan yang terendam berada di Desa Plosowangi, Kecamatan Cawas. Banjir juga merendam perumahan warga, dan sebuah SD yang mengakibatkan aktivitas belajar mengajar diliburkan.
Tinggi air di sekolah yang kebanjiran mencapai betis orang dewasa. Meski belum ada warga yang mengungsi, namun banjir membuat aktivitas warga terganggu.
Banjir juga merendam pasar tradisional di Kecamatan Cawas dan area pertokoan hingga jalan menuju Kecamatan Bayat. Para pedagang memilih berjualan di trotoar jalan.
Editor: Ary Wahyu Wibowo