Terungkap Truk Tronton Tabrak 4 Mobil di Exit Tol Bawen Diduga karena Rem Blong
SEMARANG, iNews.id – Kecelakaan beruntun truk tronton boks menabrak empat kendaraan di turunan Exit Tol Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Senin (17/11/2025) sore, diduga dipicu rem blong.
Kasatlantas Polres Semarang, AKBP Lingga Ramadhani mengatakan, penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan. "Dugaan awal bahwa truk mengalami gangguan sistem pengereman saat melaju di turunan menjelang exit tol. Tapi, ini masih kita selidiki," katanya.
Dia mengatakan, petugas masih melakukan pemeriksaan awal di lokasi kejadian. Saat ini, proses evakuasi kelima kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah dilakukan agar arus lalu lintas bisa kembali normal.
Diperoleh informasi, kecelakaan bermula saat sejumlah kendaraan tengah berhenti di depan lampu merah, tepat di lokasi turunan Exit Tol Bawen.
Dari arah belakang, truk tronton boks yang dikemudikan oleh Utep Hidayat melaju kencang dan diduga mengalami gangguan pada sistem pengereman (rem blong). Truk tersebut langsung menghantam kendaraan yang berada di depannya, yaitu satu minibus dan mobil pikap.
Benturan keras menyebabkan kedua mobil ringsek parah di bagian depan maupun samping. Akibat benturan tersebut, truk yang tak lagi terkendali kemudian menyeberangi median jalan. Di jalur berlawanan, dua mobil lain menjadi korban berikutnya setelah dihantam oleh badan truk tronton.
Truk akhirnya melintang di badan jalan, menutup seluruh akses menuju Ungaran, menyebabkan arus lalu lintas lumpuh total selama kurang lebih satu jam.
Kecelakaan lalu lintas itu mengakibatkan sejumlah orang luka-luka. Sejumlah korban luka langsung dilarikan ke Rumah Sakit At-Tin Bawen untuk mendapatkan perawatan medis.
Editor: Kastolani Marzuki