Viral Ibu di Brebes Ngamuk Banting Motor gegara Ditarik Leasing akibat Nunggak Setoran Kredit
BREBES, iNews.id – Video seorang ibu bersama suaminya yang jadi nasabah sebuah lembaga pembiayaan mengamuk di kantor leasing jalan Jenderal Sudirman, Brebes, viral di media sosial. Sang ibu mengamuk dengan merusak sepeda motor.
Dalam video berdurasi 62 detik, tampak ibu itu melampiaskan kemarahannya ke sejumlah karyawan leasing hingga histeris. Ibu itu marah sambil memegang secarik kertas.
Sepeda motor matik berwarna hitam miliknya dibanting dengan menggunakan kursi karena telah ditarik pihak leasing akibat menunggak setoran kredit.
Menanggapi seorang nasabah yang mengamuk terssebut, Kepala Cabang NSC Finance Brebes Dimas Agung mengatakan, sebelumnya nasabah tersebut sudah didatangi debt collector karena sudah menunggak selama setahun.
“Namun saat hendak membayar tunggakan angsuran dan denda, ia hanya mau membayar yang dia inginkan Rp 2,5 juta. Padahal ibu itu harus membayar angsuran satu tahun dan denda,” katanya, Rabu (13/2/2023).
Terkait uang Rp15 juta yang dipermasalahkan nasabah, kata dia, hal itu bukan bunga melainkan denda tunggakan selama setahun. “Kami belum berencana melaporkan kasus tersebut ke polisi,” ujarnya.
Editor: Ahmad Antoni