Viral Wisata Jalan-jalan Naik Gajah di Pinggir Pantai Batang
BATANG, iNews.id – Naik gajah di kebun binatang merupakan hal biasa dan wajar. Tapi jika jalan-jalan naik gajah di pinggir pantai tentu menjadi hal menarik dan jarang ada di tempat wisata.
Di Safari Beach Jateng di Kabupaten Batang, pengunjung bisa menikmati sensasi jalan-jalan dengan menaiki gajah di tepi pantai. Sensasi wisata naik Gajah di pinggir pantai ini unik dan digemari oleh warga viral di media sosial.
Dikutip dari iNewsPantura.id, Safari Beach Jateng yang ada di Batang ini termasuk dalam Taman Safari Indonesia grup. Selain gajah, Safari Beach juga mempunyai beberapa hewan yang bisa ditunggangi antara lain unta dan kuda poni.
Untuk naik gajah ini, pengunjung hanya cukup membayar Rp25.000. Selain itu, Safari beach Jateng mempunyai beberapa zona dan pertunjukan, ada mini zoo, dolphin show, area reptil dan juga ada safari green food corner di area pantai.
Sebenarnya dulu tempat ini sudah ada sejak tahun 2010 bernama Batang Dolphin Centre, namun pada tahun 2022 rebranding menjadi Safari Beach Jateng dengan memadukan konsep mini zoo sekaligus pantai.
Pengunjung yang mau santai di pantai bisa gratis tanpa harga tiket masuk (HTM) mulai pukul 16.30 WIB setiap harinya. Jika ke Safari green food corner siang cuma beli voucher makan/minum minimal Rp20.000.
Arifin (34), salah seorang pengunjung asal Pekalongan mengaku senang bisa jalan-jalan naik gajah di tepi pantai bersama anaknya. “Asyik juga ternyata, dan saat diunggah di medsos banyak juga yang merespons dan tanya,” katanya.
Editor: Ahmad Antoni