Ratusan Anak TK di Indramayu Basuh Kaki Ibu

INDRAMAYU, iNews.id - Ratusan siswa Taman Kanak-kanak (TK) di Indramayu, Jawa Barat, membasuh kaki ibu mereka saat memperingati Hari Ibu, Jumat (22/12/2017) . Dengan penuh kasih, anak-anak mulai dari kelompok bermain kelas A hingga B tersebut secara bersamaan membersihkan kaki ibundanya. Suasana haru pun menyelimuti acara ini.

Prosesi basuh kaki ini dipertahankan di sekolah tersebut agar penghormatan kepada ibu dapat ditanamkan kepada anak-anak di sekolah. Aksi basuh kaki ini digelar untuk menumbuhkan kembali rasa kasih sayang ibu kepada buah hatinya. Prosesi ini juga diharapkan agar anak-anak menyayangi ibu yang membesarkannya.

Video Editor : Yunitalia Rahayu


Editor : Dani M Dahwilani

Follow Berita iNewsJateng di Google News

Bagikan Artikel: