KENDAL, iNews.id - Ratusan warga memadati pasar murah di Alun-Alun Kendal, Jawa Tengah yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal. Sejumlah kebutuhan pokok dengan harga murah menjadi rebutan warga.
Pasar murah tersebut digelar guna membantu kebutuhan warga Kendal menjelang Lebaran.
Sejumlah kebutuhan pokok yang banyak diminati warga adalah gula pasir, minyak goreng dan telur ayam. Tidak hanya sembako, di pasar murah itu turut dijual kebutuhan sandang dengan harga murah.
Ratusan warga rela berdesakan untuk membeli kebutuhan Lebaran. Rencanannya pasar murah tersebut akan beroperasi hingga Kamis (31/5/2018) di halaman Kantor Bupati Kendal
Video Editor: Khoirul Anfal
Editor : Dani M Dahwilani
Follow Berita iNewsJateng di Google News