Petugas Satlantas Polres Sragen saat melakukan oleh TKP kejadian laka lantas di Jalan Tol KM 540.600 B tepatnya di Dukuh Jambu, Desa Kebonromo Kecamatan Ngrampal Kabupaten Sragen. (Dok Polres Sragen)

Kronologi kejadian berawal kendaraan truk boks dan truk bermuatan sapi berjalan dari arah timur ke barat. Saat dekat mendekati lokasi kejadian perkara truk boks diduga kurang memperhatikan situasi didepannya dan lepas kendali membentur bak belakang dari truk bermuatan sapi mengakibatkan truk terguling dan muatan sapi keluar ke jalur tol.

Pada saat sapi keluar ke jalan hingga di KM 541,000 B, dari arah timur melaju kendaraan Toyota Kijang Kapsul yang diduga lepas kendali dan membentur hewan sapi tersebut dan mengakibatkan sapi terpental ke arah kanan atau tol jalur A. 

Kemudian saat bersamaan dari arah barat melaju kendaraan Toyota Hiace membentur sapi dan terguling, kemudian dari searah dibelakangnya berjalan bus pariwisata yang juga diduga lepas kendali membentur Toyota Hiace tersebut.

Satlantas Polres Sragen kini masih melakukan olah tempat kejadian perkara dan kasus kecelakaan lalu lintas yang melibatkan lima kendaraan masih dalam penyelidikan. 


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network