Terpisah, Pejabat Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinkes Kabupaten Blora dr. Henny Indrianti, M.Kes membenarkan vaksin Covid-19 jenis Sinovac diserahterimakan Pemprov Jawa Tengah kepada Kabupaten Blora.
"Benar, kabupaten Blora sudah menerima penyerahan vaksin Covid-19, Sinovac, sekarang sudah berada di gudang Farmasi dengan penjagaan ketat, " kata Henny.
Sementara itu Kepala UPTD Gudang Farmasi Dinkes Blora, Neny Setyaningrum, Ssi, Apt, MM mengataan Kabupaten Blora menerima 7.440 vial vaksin Covid-19 (Sinovac). Total 186 kotak. Terdiri 4 box. Tiga box berisi 49 kotak dan satu box berisi 39 kotak.
"Kita sudah siapkan, sejumlah unit cold chain terdiri dari lemari es dan freezer untuk menyimpan vaksin Covid-19 dalam kondisi normal dan aman di gudang setempat," ujarnya.
Kepala Bidang Pelayanan dan Sumberdaya Kesehatan, yang juga Plt. Sekretaris Dinkes Blora, Lucius Kristiawan, ST, M.Si mengatakan untuk keamanan vaksin rantai dinginnya harus dijaga.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait