Gubernur Ganjar Pranowo saat menari Burure bersama anak-anak Papua. (foto: Ist)

"Ya sudah, saya belikan sepeda mau nggak?. Besok biar dikirim ke rumahmu ya," kata Ganjar. Antoneta seolah tak percaya dengan ucapan Ganjar. Dia hanya terpaku, sebelum salah satu ajudan Ganjar mendekatinya dan menanyakan alamat rumah serta nomor teleponnya.

"Tadi saya ajak nari pak Gubernur Jawa Tengah. Namanya tarian Burure, itu tarian suka cita. Tidak menyangka dapat sepeda," kata Antoneta. Dia mengatakan memang tidak punya sepeda. Selama ini, dia hanya jalan kaki saat bepergian.

"Kalau sekolah kadang jalan kaki, kadang naik ojek. Kalau nanti dikasih sepeda, saya naik sepeda. Senang sekali rasanya. Terima kasih bapak gubernur," ujarnya terharu.

Selain Antoneta, belasan anak-anak Papua yang menari menyambut Ganjar juga bersyukur bisa bertemu dan mengajaknya menari. Apalagi, mereka juga bisa berfoto dan bercanda bersama.


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network