BATANG, iNews.id - Seorang perempuan muda di Batang, Jawa Tengah, ditemukan tewas mengenaskan dalam kondisi membusuk di kamar mandi tempatnya bekerja. Di leher korban ditemukan handuk dan kerudung yang melilit lehernya serta bantal di samping korban.
Korban diketahui bernama Penta Febrilia (24), warga Dukuh Pasirsari Kelurahan Karangasem Utara, Kabupaten Batang.
Menurut keluarga korban, sejak awal menyebutkan korban yang menjabat sebagai sekretaris di perusahaan tersebut ditemukan dalam kondisi membusuk.
Korban ditemukan dalam posisi tengkurap dan ada handuk serta kerudung yang melilit lehernya. Selain itu juga ditemukan bantal di sebelah korban yang saat itu jasadnya ditemukan di kamar mandi.
Keluarga mengatakan, korban tak pulang sejak hari Kamis (11/6/2021). Keluarga korban yang penasaran, akhirnya mendatangi tempat kerja korban dan menemukan korban sudah tak bernyawa.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait