BOYOLALI, iNews.id – Kebijakan pemerintah memberlakukan analog switch off (ASO) berdampak terhadap harga set top box di Kabupaten Boyolali. Harga STB naik sekitar Rp50.000 per unit karena banyak konsumen yang mencari.
“Harga STB naik dari Rp250.000 menjadi Rp300.000 per unit,” kata salah satu pedagang STB, Sapto, Selasa (15/11/2022).
Sejak pemerintah memberlakukan ASO, penjualan STB naik tajam sejak dua pekan terakhir.
“Oktober kemarin sehari menjual 10-20 unit STB. Saat ini sehari bisa menjual hingga 50 buah STB,” katanya.
Pada bagian lain, warga Desa Jelok, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali ramai-ramai memasang STB setelah pemerintah memberlakukan ASO.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait