Akhirnya setelah dicobakan terakhir pada wali kota, alat itu memang tak bisa berfungsi, hingga akhirnya pihak pengelola RSUD Bung Karno mengganti alat tersebut.
Dan, Kapolresta Solo Kombes Ade Safri Simanjuntak menjadi orang pertama yang dicek tekanan darahnya. Dan usai dicek semua kesehatannnya, Ade Safri pun dipersilahkan masuk ke ruang suntik dan menerima.
Setelah disuntik, Ade Safri mengaku tidak takut sama sekali. "Pengalaman saya disuntik vaksin covid pertama kali ini tidak terasa sakit dan kondisi saya saat ini terasa sehat dan sangat bugar dan siap menjadi garda terdepan untuk penanganan Covid-19 di kota Solo," kata Ade Safri.
Menurut dia, tak ada persiapan sama sekali yang dilakukan oleh dirinya untuk menjalani suntikan vaksin ini. Dirinya yang sudah sering suntik, mengaku hanya istirahat yang tak terlalu malam.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait