SEMARANG, iNews.id – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak semua masyarakat untuk optimis menjalani kehidupan dalam menatap tahun 2021. Ganjar juga meminta masyarakat tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan agar pandemi cepat berlalu.
"Mari kita optimis dan tetap disiplin menjaga protokol kesehatan. Mari kita berdoa agar tahun depan pandemi bisa berlalu. Jangan lupa, selalu sebarkan narasi-narasi positif kepada masyarakat. Selamat tahun baru 2021," kata Ganjar saat menggelar acara malam tahun baru secara virtual di Puri Gedeh, Semarang, Kamis (31/12/2020) malam.
Sementara, acara malam tahun baru yang digelar melalui aplikasi zoom meeting itu diikuti ribuan masyarakat dari berbagai daerah. Acara berlangsung selama 2 jam, mulai pukul 22.00 hingga 24.00 WIB.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait