Striker Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka. (Foto: Instagram/@pssi)

SURABAYA, iNews.id- Laga Indonesia vs Vietnam di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 bakal berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (18/9/2022) malam. Garuda Nusantara bakal habis-habisan untuk memenangkan laga.

Pasalnya, jika Timnas Indonesia menang, maka langsung menjadi juara grup serta lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Uzbekistan. 

Dalam dua laga Grup F, Indonesia menang meyakinkan. Pertama  4-0 atas Timor Leste. Dalam laga itu dua striker yang dipasang Shin Tae-yong (STY), Hokky Caraka dan Rabbani Tasnim sama-sama tampil apik karena mencetak gol. Striker klub PSS Sleman tersebut sukses menyarangkan hattrick. 

Kedigdayaan Garuda Nusantara kembali terlihat di laga kedua melawan Hong Kong. Pada laga tersebut, Indonesia menang 5-1. Marselino Ferdinan menjadi bintang dalam laga ini. Walau main dari bangku cadangan dan hanya sebentar, dia sanggup menyarangkan dua gol. 

Indonesia sementara menjadi pemuncak Grup F karena perhitungan peringkat diukur dari catatan disiplin kedua tim. Indonesia sejauh ini baru mendapat satu kartu kuning, sementara Vietnam sudah tiga. 

Pada duel pamungkas, Indonesia diminta tampil dengan kerja keras. Apalagi, Indonesia sebagai tuan rumah. Momentum menang dan lolos saat menjadi tuan rumah seperti saat ini jelas tak boleh disia-siakan. 

Misi utama adalah kemenangan. Sebab, hanya 10 juara grup dan lima runner-up terbaik yang diizinkan lolos ke Piala Asia U-20 2023. 

Indonesia wajib memenangkan laga melawan Vietnam dengan berapa pun skornya. Karena, kemenangan tersebut akan membuat Indonesia mengoleksi poin 9 dari tiga laga.


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network