MAGELANG, iNews.id - Karawitan Wirama TNI-Polri Manunggal Kota Magelang tampil menghibur dalam meriahkan pagelaran wayang. Kegiatan ini digelar dalam rangka HUT ke-77 TNI di halaman Makodim 0705 Magelang.
Pagelaran wayang menampilkan dalang Ki Mulyono Purwowijoyo dengan membawakan lakon “Ontoseno Krido” dimeriahkan bintang tamu Marwoto, Apri, Mimin dan Elisa.
Personel dari Kodim 0705 Magelang dan Polwan Polres Magelang Kota berkolaborasi membentuk tim karawitan bernama Wirama TNI-Polri Manunggal ikut tampil dalam pembukaan pagelaran wayang kulit semalam suntuk, Minggu (23/10).
Tim karawitan ini merupakan inisiasi dari Dandim 0705 Magelang, Letkol Arm. Rohmadi dan Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda Evalyn Sebayang sekaligus sebagai pembina.
Ketua tim karawitan adalah Kasdim 0705 Magelang, Mayor Inf. Sudarno yang juga penabuh bonang dan Wakil Ketua, Kabagops Polres Magelang Kota, AKBP Sri Wigiyanti penabung saron satu.
Tim karawitan ini dibentuk sebagai wujud sinergitas dan soliditas TNI-Polri di Kota Magelang. Tim karawitan Wirama TNI-Polri manunggal tampil membawakan tembang-tembang Jawa termasuk tembang gugur gunung dan tembang HUT TNI diciptakan oleh pelatih karawitan, Bopo Suroso.
Para tamu undangan yang hadir di antaranya pejabat yang mewakili Gubernur Akmil Magelang, Forkopimda Kota Magelang, Abdi dalem keraton Ngayogjokarto Ki Kanjeng Mas Tumenggung H. Wasito Pronodiputo, Komandan Satuan garnisun dan masyarakat pecinta kesenian wayang kulit.
Acara diawali dengan penampilan Kapolres Magelang Kota, Polda Jateng AKBP Yolanda berkesempatan menjadi dalang tamu membawakan lakon “Antarejo Satrio Jangkar Bumi” diiringi tim karawitan Wirama TNI-Polri Manunggal.
Editor : Ahmad Antoni
tni-polri karawitan wayang kulit kota magelang Kapolres Magelang Kota dandim 0705 magelang polda jateng polres magelang