Kapolresta Magelang Kombes Ruruh Wicaksono saat memimpin olah TKP ledakan petasan di Dusun Kembang 1, Desa Jebengsari, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, Rabu (19/4/2023) malam. Foto/IST

Ruruh mengatakan, petugas sebelumnya mendapatkan informasi jika rumah yang rusak akibat ledakan adalah milik pelaku yang kebetulan pada saat meledak di tinggal pergi keluar rumah.

Setelah kejadian, polisi langsung melakukan penyelidikan berhasil menangkap satu orang pelaku. "Pelaku diamankan di Polsek Salaman," katanya.

Setelah dilakukan penyisiran oleh Tim Jibom Brimob Polda Jateng ditemukan juga titik ledakan yang menurut keterangan pelaku terdapat 8 kilogram bahan petasan jadi dan meledak.

Sementara itu, pelaku EBW menjelaskan, dirinya mendapatkan bahan petasan tersebut dengan cara membeli secara online melalui salah satu aplikasi jual beli. Selanjutnya, bahan petasan tersebut diracik sendiri. 

Rencananya barang yang sudah jadi tersebut di masukkan ke dalam selongsong dan dijadikan petasan renteng untuk dijual. "Saya melakukan kegiatan tersebut karena terdesak oleh kebutuhan hidup sehari-hari," ujarnya.


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network