SOLO, iNews.id – Miyono Suryosardjono merupakan sosok penting dalam perjalanan karier Presiden Joko Widodo (Jokowi). Miyono turut menyukseskan Jokowi sejak menjabat Wali Kota Solo hingga Presiden RI.
Sebelumnya, Paman Presiden Jokowi, Miyono meninggal dunia Minggu (27/2/2022) malam sekitar pukul 19.50 WIB. Kakak almarhumah ibunda Presiden Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo tersebut, kabarnya menderita sakit beberapa waktu lalu. Miyono meninggal dunia di usia 82 tahun.
“Pemkot Surakarta turut berduka cita, dan kehilangan seorang tokoh, termasuk menyukseskan Pak Presiden mulai dari wali kota, gubernur dan presiden,” kata Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa saat datang ke kediaman Miyono di Gondang, Jalan Ahmad Yani Nomor 297-299 Solo, Minggu (27/2/2022) malam.
Teguh menilai, Miyono merupakan salah satu tokoh utama dalam perjalanan kesuksesan Jokowi. Warga Solo tentunya sangat kehilangan dengan sosok Miyono dan turut berduka cita.
Pemkot Solo akan menyiapkan prosesi pemakaman jenazah Miyono dari rumah duka hingga ke permakaman Astana Keluarga Mundu, jalan raya Solo-Purwodadi kilometer 9, Kabupaten Karanganyar. Prosesi pemakaman akan dibantu dari TNI dan Polri.
Teguh mengungkapkan, sosok Miyono memiliki kedekatan dengan keluarga Presiden Jokowi. Salah satunya ketika Jokowi menggeluti bisnis kayu dan mebel. Miyono turut menggembleng Jokowi muda, kuliah, dan bisnis kayu.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait