GROBOGAN, iNews.id – Nahas dialami Ngasiyem, warga Desa Jatiharjo, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan. Nenek berusia 83 tahun itu tewas tertabrak kereta api saat berjalan di pelintasan KA.
Korban sempat terseret kereta api hingga 500 meter dan masinis kereta api menghentikan laju kereta agar korban tidak terlalu jauh terseret.
Jasad korban dievakuasi tim PMI dan dimasukkan ke dalam ambulans. Ngasiyem tewas di lokasi kejadian di perlintasan KA di Desa Boloh, Kecamatan Toroh, Grobogan, Rabu (16/5) malam.
Korban tertabrak KA Ambarawa Ekspres dari arah timur menuju Semarang, ketika dia tengah berjalan di tengah rel kereta api. Jasad nenek Ngasiyem kemudian dievakuasi warga ke pinggir pelintasan.
Setengah jam kemudian tim Inafis Polres Grobogan bersama mobil ambulans dari petugas PMI tiba di lokasi kejadian.
Editor : Ahmad Antoni
Tewas Tertabrak Kereta Api nenek pelintasan KA KA Ambarawa Ekspres Kabupaten Grobogan kereta api polres grobogan inafis
Artikel Terkait