“Hampir tiap hari laporan mulai terjadi peningkatan, khususnya masyarakat yang terkonfirmasi positif varian baru yakni BA4 dan BA5,” katanya.
Untuk itu, kapolres mengajak seluruh anggota, kapolsek jajaran dan semua masyarakat tetap selalu menjaga protokol kesehatan guna memutus kembali penyebaran Covid-19, khususnya di wilayah Kabupaten Magelang.
“Tolong tetap menjaga protokol kesehatan, agar kita terjauhkan dari penyakit tersebut dan bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ucapnya.
Berdasarkan data terakhir, kasus PMK di wilayah Kabupaten Magelang hingga 11 Juli 2022 tercatat 968 kasus. Sedangkan kasus Covid-19, terkonfirmasi positif tercatat ada 14 orang.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait