Effleurage Massage Robot, lanjutnya, terdiri atas beberapa komponen, yaitu kursi obgyn, motor effleurage, dan holder untuk genggaman ibu saat mengalami kontraksi. Kursi obgyn dirancang adjustable (dapat diatur/disesuaikan), sehingga kursi dapat membantu mengatur posisi ibu hamil supaya nyaman dengan cara dilipat dan diputar pada beberapa bagian kursinya.
Motor effleurage yang terletak di bagian belakang pinggul ibu hamil, memberikan usapan lembut dengan cara dua piringan yang dilapisi bahan katun dan wol berputar secara perlahan serta dapat diatur kecepatan putarannya.
Holder terletak di bagian samping kursi, terbuat dari bahan silicon empuk yang dapat menyerap remasan tangan ibu hamil sebagai efek dari rasa sakit dari kontraksi.
Effleurage robot merupakan inovasi alat di bidang kedokteran. Pemakaian fitur effleurage robot cukup fleksibel, bisa menyesuaikan posisi paling nyaman oleh pengguna, sehingga dapat digunakan alternatif bagi ibu bersalin untuk mengurangi rasa nyeri dan ketidaknyamanan selama persalinan.
Komponen fitur penggerak effleurage robot mudah diletakan di sisi luar, sehingga dapat memudahkan penggantian komponen. Material bahan mentah effleurage robot mudah didapat di toko.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait