Ramadhan Sananta tak dilepas Persis ke Timnas Indonesia di Asian Games 2022, karena dibutuhkan tim. (foto: PSSI)

SOLO, iNews.id – Kabar mengejutkan datang dari Persis Solo. Laskar Sambernyawa-julukan Persis-tidak melepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia untuk Asian Games 2022.

Persis beralasan masih membutuhkan Ramadhan Sananta di Liga 1 2023/2024.  “Merujuk pada surat nomor 3632/AGB/560/IX-2023 perihal Pemanggilan Pemain Tim Nasional Asian Games Indonesia yang dikirimkan oleh PSSI ke Persis pada 12 September 2023, bersama dengan rilis ini,” tulis pernyataan resmi Persis Solo, Minggu (17/9) malam. 

“Persis memberikan respons sekaligus mengajukan permohonan maaf karena pemain atas nama Muhammad Ramadhan Sananta akan tetap bersama tim untuk mengikuti kompetisi Liga 1 mendatang,” lanjutnya. 

Namun demikian, Persis tetap mendukung penuh perjuangan Timnas Indonesia U-24 pada Asian Games. Tim itu pun berharap tim asuhan Indra Sjafri dapat berbicara banyak dalam ajang tersebut. 

“Persis mendoakan yang hasil terbaik untuk perjuangan Tim Nasional Indonesia di ajang Asian Games ke-19 yang berlangsung di China. Atas pengertian dan kerja samanya, Persis ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” ujar keterangan Persis.


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network