Luapan kegembiraan pemain PSIS usai membobol gawang Bhayangkara FC pada laga Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri

Pelatih PSIS Gilbert Agius mengaku tetap optimistis timnya mampu meraih tiga poin di Tangerang. Meski demikian, dia meminta anak asuhnya tetap waspada kebangkitan Persita.

“Saya sudah menonton pertandingan Persita. Mereka tampil agresif dan juga punya pemain asing berkualitas. Namun kami harus tetap optimistis untuk meraih tiga poin di sini (kandang Persita),” kata Agius.

Menghadapi Persita, PSIS bakal tampil full team. Enam pemain asing mereka Baubakary Diarra, Paulo Gali Freitas, Lucas Gama, Taisei Marukawa dan Carlos Fortes diboyong.

Gelandang Gian Zola yang tak masuk dalam line up saat PSIS menjamu Bhayangkara FC di Stadion Jatidiri juga dibawa.”Kami akan lihat kondisi fisik terakhir siapa yang siap main,” ujarnya.


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network