"Setelah minum hari Kamis (4/1/2024) kemudian malamnya satu orang merasa tidak enak badan, besoknya (Jumat) satu meninggal, Sabtu meninggal dua orang dan Minggu meninggal satu orang. Totalnya empat orang meninggal dunia," ucapnya.
Sementara enam korban lain, lanjut dia saat ini ada empat orang di antaranya yang masih dirawat di RS Bhayangkara Semarang. Kemudian, dua orang dirawat di rumah.
Penyidik bekerja sama dengan tim forensik untuk melakukan penyelidikan mendalam insiden ini. Tim Labfor juga menyelidiki kandungan apa yang ada di oplosan itu secara lebih detail.
"Langkah kepolisian, ikut memantau dalam perawatan yang saat ini masih di rumah sakit atau di rumah masing-masing," katanya.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait