PMII Pekalongan saat menyalurkan bantuan alkes dan sembako ke Ponpes. (Foto: Suryono Sukarno/iNews)

PEKALONGAN, iNews.id – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pekalongan menyalurkan bantuan alat kesehatan (alkes) dan sembako ke tiga pondok pesantren (Ponpes) di wilayah setempat. Bantuan tersebut upaya membantu penanganan pandemi Covid-19

Tiga lokasi penyaluran bantuan yakni Ponpes Tahfidz Al-Qur'an Putri Al Irsyad Al-islami, Ponpes Salaf dan Tahfidzul Qur'an Al-Arifiyah, dan Ponpes Manbaul Huda. “Bantuan ke beberapa Ponpes di Kota Pekalongan sebagai wujud semangat PMII untuk peduli,” kata Ketua Pengurus Cabang PMII Pekalongan, Wisnu Wardana, Sabtu (2/1/2021). 

Bantuan obat-obatan dan alkes, diantaranya vitamin C 50 box, tangki disinfektan lima unit, tablet disinfektan lima box, hand sanitizer 100 ml 300 pcs, dan masker kain 410 pcs. Sedangkan sembako diantaranya berisi beras, gula, teh, mie instan, dan minyak goreng.

“Penyaluran bantuan sebagai bentuk kepedulian membantu pencegahan pandemi Covid-19,” ucapnya.


Editor : Ary Wahyu Wibowo

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network