Mantan Wali Kota Solo itu menjelaskan setiap komponen ada hitungannya, seperti bibit, pupuk, sewa lahan, dan sebagainya. Menyinggung soal pupuk, dia mengatakan selalu dikeluhkan petani.
"Saya kemarin di Kabupaten Bandung dan di sini pupuk yang dikeluhkan petani, baik harga maupun barangnya sering tidak ada, utamanya pupuk bersubsidi," ujarnya.
Presiden menyebutkan kebutuhan pupuk nasional kurang lebih 13 juta ton, sedangkan produksi industri pupuk baru 3,5 juta ton, ditambah pupuk Iskandar Muda 570.000 ton. Kemudian impor pupuk 6,3 juta ton.
"Artinya kita masih kurang pupuk, segera kita usahakan dan kita harus tahu tempat bahan baku pupuk sedang menghadapi perang, yakni Rusia dan Ukraina," ujarnya.
Editor : Ahmad Antoni
presiden joko widodo harga beras panen padi presiden jokowi menteri pertanian syahrul yasin limpo menteri pertahanan prabowo subianto gubernur jateng ganjar pranowo
Artikel Terkait