Suasana Desa Penusupan, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal yang puluhan warganya terpapar Covid-19. Foto: iNews/Yunibar.

TEGAL, iNews.id – Sebanyak 46 orang dari grup senam di Kabupaten Tegal terpapar Covid-19 usai piknik ke Kabupaten Purbalingga. Satu orang di antaranya meninggal dunia di RSUD dr Soesilo Slawi.

Grup senam yang terpapar Covid-19 berasal dari Desa Penusupan,  Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal.  Sedangkan kegiatan piknik ke Purbalingga berlangsung pertengahan Maret lalu.

Banyaknya warga yang terpapar diketahui  setelah seorang perempuan peserta piknik berinisial W (40) mengalami gejala batuk, flu, badan lemas dan tidak enak badan, Sabtu (20/3/2021).  

Setelah dibawa ke RSUD dr Soesilo Slawi dan menjalani pemeriksaan polymerase chain reaction (PCR), hasilnya positif Covid-19. W yang memiliki penyakit diabetes meninggal dunia di rumah sakit, Kamis (25/3/2021) lalu. 


Editor : Ary Wahyu Wibowo

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network