BANJARNEGARA, iNews.id – Ratusan warga berdesakan berebut untuk mendapatkan minyak goreng murah saat operasi pasar di Pasar Sayur Banjarnegara. Sayangnya, mereka berjubel tanpa menerapkan protokol kesehatan.
Di pasar tradisional terbesar di Banjarnegara ini, ratusan warga telah antre sejak pagi untuk mendapatkan minyak goreng murah seharga Rp 13.500 per kilogram.
Operasi pasar murah minyak goreng ini digelar oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banjarnegara di sejumlah pasar tradisional.
Pasar tradisional menjadi tempat digelarnya operasi pasar murah minyak goreng ini untuk memenuhi kebutuhan minyak goreng bagi para pedagang dan warga.
Editor : Ahmad Antoni
minyak goreng Kabupaten Banjarnegara operasi pasar minyak goreng murah pasar tradisional pasar sayur
Artikel Terkait