Wakil Ketua DPW Partai Perindo Jawa Tengah, Beny Setiyono menyerahkan bantuan gerobak ke pedagang bakso dan mi ayam di Kendal. (Foto: iNews/Eddie Prayitno)

KENDAL, iNews.id - DPW Partai Perindo Kabupaten Kendal menyerahkan bantuan gerobak ke pelaku UMKM. Bantuan gerobak tersebut merupakan bukti kepedulian Partai Perindo dalam membantu perekonomian masyarakat.

Wakil Ketua DPW Partai Perindo Jawa Tengah, Beny Setiyono mengatakan, ada tiga gerobak yang diserahkan DPD Partai Perindo Kabupaten Kendal ke pelaku UMKM. 

Penyerahan gerobak itu dilakukan di malam tirakatan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di Desa Tamanrejo, Kecamatan Limbangan. 

“Kami sengaja mengambil momentum peringatan Hari Kemerdekaan, sebagai bukti nyata bahwa Partai Perindo peduli dengan rakyat kecil khususnya pelaku usaha kecil dan menengah,” katanya, Kamis (17/8/2023).

Dia mengatakan, gerobak diserahkan langsung kepada penerima bantuan dengan harapan bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan mengangkat perekonomian warga. 

“Di momentum peringatan Hari Kemerdekaan RI ini, Partai Perindo berperan aktif khususnya kebangkitan UMKM di Desa Taman Rejo agar semakin maju dan meningkat taraf hidupnya,” katanya.

Penerima gerobak gratis dari Partai Perindo, Suhartono mengucapkan banyak berterima kasih atas bantuan gerobak dari Partai Perindo. 

Pedagang bakso dan mi ayam ini mengaku selama ini usahanya tidak bisa berkembang karena sarana yang ada tidak memadai.

Dengan gerobak bantuan dari Partai Perindo ini, dia akan lebih bersemangat berjualan. Apalagi sudah didukung pembayaran nontunai. 

“Sudah ada QRIS-nya, jadi lebih memudahkan bagi warga yang akan membayar tidak dengan tunai,” ucapnya.

Selain menyerahkan gerobak, Partai Perindo juga mendukug kegiatan warga menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI. Warga pun bersemangat menyanyikan mars Partai Perindo.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network