Sejumlah mobil parkir di bahu jalan tol Semarang-Solo KM 456. Foto: Ist.

SALATIGA, iNews.id Rest area KM 456 tol Semarang-Solo dipadati kendaraan para pemudik, Sabtu (30/4/2022). Mereka memarkirkan kendaraan di bahu jalan karena kapasitas parkir telah penuh.

Property Management Head Resta Pendopo KM 456, Raymond Aditya mengatakan, pihaknya telah memaksimalkan daya tampung tempat parkir dari 77 menjadi 170 mobil. 

Karena sudah penuh, para pemudik yang hendak beristirahat di rest area KM 456 terpaksa memarkirkan mobilnya di bahu jalan. 

“Pada hari-hari biasa, jumlah kunjungan sekitar 7.000 orang, namun saat ini bisa mencapai lebih dari 30.000,” kata Raymond Aditya. 

Resta Pendopo menjadi favorit pemudik karena menjadi tujuan istirahat setelah lelah berkendara. Posisinya berada di titik lelah setelah berkendara dari wilayah Jabodetabek ke timur. 

Kapospam 456A, Iptu Muh Ali mengatakan, peningkatan pengunjung rest area KM 456 terjadi sejak kemarin. 

"Pengguna jalan tol yang beristirahat di rest area KM 456 bertambah banyak. Bahkan sampai ada antrean untuk kendaraan masuk ke rest area," ujarnya.

Untuk mengantisipasi terjadinya antrean panjang, petugas melakukan buka-tutup akses ke rest area. "Setiap 10-15 menit sekali kami buka tutup, tapi ini kondisional tergantung arus," katanya. 

Seluruh petugas dari kepolisan dan keamanan Resta Pendopo dikerahkan untuk memberi kenyamanan kepada pemudik. 

"Termasuk yang parkir di bahu jalan, kami imbau untuk istirahat di rest area selanjutnya. Tapi karena alasan kelelahan, sudah tidak fokus mengemudi, kami beri pengamanan," ucapnya. 


Editor : Ary Wahyu Wibowo

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network