Konvoi suporter Persis Solo. (Antara)

YOGYAKARTA, iNews.id - Polda DIY meminta PT Liga Indonesia Baru (LIB) tidak memberikan kuota tiket menonton bagi para suporter Persis Solo. Tak adanya kuota tersebut berlaku saat laga PSS Sleman menjamu Persis Solo pada pekan kesembilan BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Sabtu (10/9) malam.

"Minta kepada PT LIB berkoordinasi dengan LOC (panitia pelaksana pertandingan lokal) PSS, LOC Persis, LOC PSIM, LOC PSCS untuk tidak memberikan kuota menonton di Stadion Maguwo dan Sultan Agung bagi suporter Persis dan Supoter PSCS," kata Kepala Bidang Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto, Selasa (7/9/2022).

Permohonan Polda DIY itu disampaikan melalui surat nomor: B/2793/VIII/PAM.3.3/2022/ROOPS yang dilayangkan kepada PT LIB. Menurut Yuliyanto, permintaan itu untuk mengantisipasi dan memelihara situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah DIY.

Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) PSS Rangga Rudwino mengaku telah menerima surat dari LIB yang isinya mengabulkan permohonan Polda DIY tersebut.

"Kami telah menerima surat dari LIB mengenai permohonan Polda DIY yang telah dikabulkan untuk tidak memberikan kuota penonton kepada suporter Persis Solo," kata Rangga.


Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network