BOYOLALI, iNews.id - Tol fungsional Solo-Jogja mulai dibuka untuk umum menyusul pembukaan yang dilakukan oleh PT Jasa Marga sejak Sabtu (15/4/2023). Pantauan di exit toll Colomadu, Kabupaten Karanganyar terlihat beberapa kendaraan dari exit toll Colomadu masuk ke tol fungsional Solo-Jogja.
Untuk memastikan lalu lintas tetap berjalan lancar dan aman, beberapa petugas memastikan kendaraan yang masuk ke area tol tidak terhalang maupun menghalangi kendaraan lain yang berasal dari arah timur maupun barat.
Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi mengatakan kepolisian sudah menyiapkan mekanisme keamanan, berupa pos pelayanan di exit Sawit, Kabupaten Boyolali.
Pihaknya memastikan siap mengawal keamanan berapa pun jumlah pemudik. Ia mengatakan kepolisian juga mengantisipasi kepadatan di sepanjang rute tol fungsional tersebut.
Editor : Ahmad Antoni
tol fungsional solo-jogja kapolres boyolali pt jasa marga exit tol colomadu Kabupaten Karanganyar
Artikel Terkait