Tim SAR gabungan melakukan pencarian bocah hanyut di Sungai Perak Kudus, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Jateng. (Foto: Ist)

KUDUS, iNews.id - Seorang bocah hanyut di Sungai Perak Kudus, Desa Gondangmanis, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah sejak Minggu (11/1/2026). Pencarian korban masih terus dilakukan tim SAR gabungan, Senin (12/1/2026).

Informasi diperoleh, identitas korban berusia 5 tahun bernama Ismi Najiba Ulya yang dilaporkan hanyut dan hilang terbawa arus anak Sungai Perak saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut. Hujan deras menyebabkan debit air sungai meningkat dan arus menjadi cukup deras.

Kepala Basarnas Kantor SAR Semarang, Budiono, mengatakan pihaknya menerima laporan kejadian tersebut pada Senin pagi (12/1/2026). Setelah menerima laporan, satu tim dari Basarnas Pos SAR Jepara langsung diterjunkan ke lokasi.

“Benar, pagi ini kami menerima laporan kejadian bocah hanyut pada Minggu sore kemarin dan saat ini satu tim dari Basarnas Pos SAR Jepara langsung kami berangkatkan ke lokasi untuk melakukan upaya pencarian bersama tim SAR gabungan,” ujar Budiono, Senin (12/1/2026).

Berdasarkan keterangan saksi mata bernama Munaji, korban saat kejadian sedang bermain bersama dua orang kakaknya di sekitar lokasi. Ketiganya bermain menggunakan dua sepeda. Kakak pertama mengendarai sepeda sendiri, sementara korban dibonceng oleh kakaknya yang kedua.

Mereka bersepeda di area jalan yang tergenang limpasan air anak Sungai Perak. Kondisi jalan licin akibat hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut. Namun nahas, sepeda yang ditumpangi korban tergelincir. Korban terjatuh ke sungai kecil yang berada di sisi jalan, sementara sang kakak masih sempat berpegangan pada sepeda.

Tubuh korban yang masih kecil tidak mampu menahan derasnya arus air. Korban kemudian terseret aliran air yang cukup kuat menuju sungai.


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network